Laporkan Penyalahgunaan

Popular Posts

Contac Us

Nama

Email *

Pesan *

Pengikut

Jumlah Pengunjung

Arsip

Labels List

Kelas Growth Blogger dari Growthing.id

Popular

Cara mudah mencegah sariawan

2 komentar
Cara mudah mencegah sariawan

Cara mencegah sariawan sebenarnya cukup mudah, asalnya tahu tipsnya dan dilakukan secara rutin. Maka cara terebut bisa menghindarkan kita dari penyakit sariawan. Sariawan ini merupakan luka kecil yang terdapat di lidah ataupun dinding mulut. Meskipun kecil tetapi rasa nyeri yang ditimbulkan bisa membuat selera makan berkurang. Tidak hanya itu untuk berbicara pun kadang sulit karena adanya rasa nyeri saat mulai digerakkan.

Biasanya sariawan diawali luka kecil yang kemudian bisa melebar dengan warna kemerahan disekitarnya. Selanjutnya akan timbul rasa perih dan nyeri ketika digunakan untuk makan ataupun berbicara. Jika tidak segera diatasi maka sariawan akan lama sembuhnya. Sehingga aktivitas kita akan terganggu. Maka dari itu sebaiknya kita melakukan usaha pencegahan supaya sariawan tidak mudah datang.

Tips mudah mencegah sariawan

1. Merawat dan menjaga kebersihan mulut

Cara menjaga kebersihan mulut yang bisa dilakukan untuk mencegah sariawan muncul kembali antara lain: 

- Menyikat gigi 2 kali sehari. Gunakan sikat gigi yang berbulu lembut dan sesuai dengan bentuk mulut kita. Sebab jika menggunakan sikat gigi yang bulunya kasar bisa melukai gusi. Begitupun dengan sikat gigi yang bentuknya tidak sesuai mulut kita juga bisa melukai gusi, lidah dan dinding mulut.

- Setelah makan untuk membersihkan sisa makanan yang ada disela-sela gigi kita bisa menggunakan benang gigi (dental floss).

- Periksa gigi secara rutin setiap 6 bulan sekali. Hal ini perlu dilakukan mesipun kita tidak memiliki keluhan apapun. Sebab jika nanti ada kelaian yang terjadi pada gigi maupun gusi atupun penyakit serius bisa dideteksi lebih dini dan lebih cepat tertangani. 

- Jika menggunakan obat kumur, pilih obat kumur yang tidak mengandung zat-zat berbahaya. Karena zat tersebut bisa menimbulkan iritasi.

2. Menjaga pola makanan dengan mengkonsumsi makanan yang bergizi

 Adapun makanan yang bergizi adalah makanan yang mengandung nutrisi yang cukup untuk kebutuhan sehari-hari. Pastikan kita mengkonsumsi makanan yang menggunakan vitamin B-12, asam folat, seng, dan zat besi. Sebab,  dilansir dari Mayo Clinic sariawan bisa terjadi karena kekurangan asupan zat gizi tersebut. Untuk mendapatkan asupan tersebut kita bisa memperoleh dengan mengkonsumsi makanan seperti brokoli, bayam, asparagus, dan paprika. Untuk menambah asupan vitamin B kita bisa menambahnya dengan mengkonsumsi suplemen.

3. Hindari masakan pedas dan asam

Ketika kita kurang berselera, biasanya makanan pedas akan bisa membangkitkan selera makan. Tetapi kita juga perlu berhati-hati dalam mengkonsumsi makanan pedas. Jangan berlebihan, sebab makanan pedas dapat menimbulkan gangguan pencernaan seperti sakit tenggorokan, sakit perut/mulas hingga memicu timbulnya sariawan. Begitupun dengan masakan asam, perlu berhati-hati juga dalam mengkonsumsinya, sebab makanan ini bisa mengiritasi mulut sehingga bisa menimbulkan sariawan.

4. Usahakan untuk menghindari makanan atau minuman panas

Mengkonsumsi makanan atupun minuman panas bisa membuat lidah dan dinding mulut melepuh. Hal ini bisa memicu munculnya sariawan. Maka dari itu usahakan agar makanan atupun yang kita konsumsi sudah dalam keadaan cukup dingin. Sehingga saat mengkonsumsinya mulut tidak akan kepanasan.

5. Jangan terburu-buru saat makan

Ketika kita makan terburu-buru maka lidah atupun dinding mulut bisa tergigit. Nah, luka akibat tergigit saat kita mengunyah makanan bisa menyebabkan munculnya sariawan. Maka dari itu saat kita makan usahakan untuk  secara pelan-pelan.

6. Mencegah mulut kering

Selain menimbulkan bau mulut, mulut kering juga bisa menyebabkan munculnya sariawan adalah mulut kering. Untuk menjaga supaya mulut tidak kering ada beberapa hal yang bisa kita lakukan, yaitu :

- Konsumsi air putih minimal 8 gelas ( 2 liter) sehari 

- Mengunyah permen karet yang bebas gula untuk merangsang produksi air liur

- Membatasi asupan kefein dan hentikan kebiasaan merokok

- Menggunakan obat kumur yang bisa mengatasi mulut kering

- Hindari mengkonsumsi makanan ataupun minuman yang terlalu manis dan asam

7. Hindari stres

Saat kita mengalami stres maka hormon kortisol akan naik. Hormon kortisol yang tinggi bisa menurunkan sistem imun. Sistem imun yang lemah menyebabkan penyakit mudah meyerang salah satunya adalah penyakit sariawan. Maka dari itu saat kita mengalami stres kita harus bisa segera mengendalikannya. Ada beberapa cara yang bisa kita lakukan untuk menghilangkan stres misalnya berlibur, jalan-jalan, olahraga atupun melakukan kegiatan yang kita sukai.

Nah, itulah tadi beberapa cara yang bisa kita lakukan untuk mencegah sariawan agar tidak muncul. Dengan cara tersebut meskipun kita terkena sariawan maka sariawan akan cepat sembuh jika dibandingkan kalau kita tidak melakukan langkah pencegahan.

Related Posts

2 komentar

  1. Makasih ya saran kalau nanti sariawan dipraktekkan noted

    BalasHapus
  2. Baru tahu kalau mengkonsumsi kafein berlebih bisa menyebabkan sariawan

    BalasHapus

Posting Komentar